Minggu, 18 November 2012

menuju DM2

hari ini, pkl 00.40 tepat 2 hari lagi menuju DM2 Sumedang..
semua terasa menggebu tak menentu, ketika hati dan raga ini memilih untuk melanjutkan perjuangan ke DM2 rasanya, aaaahh sungguh sangat tak menentu..
semua terasa menggila dalam sekejap mata, halaqah gerakan yang baru beberapa pertemuan dirasa tak cukup untuk memenuhi kriteria DM2.. belum lagi tugas makalah, resensi buku, baca buku-buku pergerakan dan yang paling penting mempersiapkan ruhiyah, mental dan fisik...

ternyata, ini tentang faktor psikologis..
semua terasa sangat menumpuk, menumpuk dan menumpuk dipundak.. tanpa ada jeda, koma ataupun rehat..
berpikir optimis dan husnudzon itu perlu, sangat diperlukan malah.. namun, dengan keadaan diri ini yang agak tertatih apakah konsep optimis itu akan terus tergambar dibenak?

wallahu'alam..

maksimalkan ikhtiar dan do'a nadh, selanjutnya bertawakallah pada Allah :)
dan, pantaskan diri nadh!!

Allahu Akbar, bismillaah :)

DM2 Sumedang, I'm coming !!!

Rabu, 14 November 2012

uzlah-lah, mungkin lebih baik..

astagfirullah..

entah apa yang kurasakan saat ini, long weekend ini rasanya menjadi moment yang pas untukku beruzlah beberapa saat..
namun, jika ku ber-uzlah, apakah semua ini akan selesai? apakah semua ini akan ada yang bertanggung jawab?
hati kecilpun berkata TIDAK!

yang ada hanyalah tugas-tugas yang tertumpuk rapi, banyak dan indah -_-
entahlah... ingin rasanya aku rehat sejenak dari segala aktifitas yang membuatku jemu..
tapi, kemanakah aku harus beristirahat?

mendatangiMU ditengah orang-orang tertidur pulas itu lebih baik sepertinya, karena diwaktu itu semua terasa  tenang tak ada seorang pun yang menganggu..
di waktu itu do'a-do'a akan mustajab..

Allah memberikan rasa bosan dan lelah ini supaya aku lebih mendekat padaNya, supaya aku senantiasa bercumbu padaNya, supaya DIA dan hanya DIA yang harusnya slalu dibenakku...

aktifitas ini, kesibukan ini hanyalah sesaat.. Allah tidak ingin aku lebih sibuk dengan yang sesaat daripada yang hakiki...


Allah...
aku datang kepadaMU, aku ingin slalu mendekat padaMU, berada dalam pelukMU, berada dalam payung cintaMU..



goresan hati akhir tahun hijriah seorang muslimah...
Allah pasti membaca dan mendengar jeritan hati ini.......

Selasa, 13 November 2012

pagi yang indah :)

hayya 'ala shola...
panggilanMU membangunkanku dari istirahat malam..
air wudhu pun segera menyentuh kulit ini...

tak terasa, sang bulan sudah tergantikan oleh sang surya..
sang surya yang akan mengantarkan kita semua menuju kehidupan selanjutnya..
sang surya yang membawa kita kepada mimpi-mimpi indah kita..

Allah, izinkanku merajut benang-benang mimpi itu hari ini..
menjadikannya sebuah kenyataan yang akan membuat kehidupan yang lebih baik..
dan izinkanlah nafas panjang menyertai perjalanan ini..

dengan mengucap basmalah ku mulai hari yang cerah ini..
semoga semua aktifitasku bermanfaat untuk diri ini dan untuk orang lain..


mentoring, kuliah, halaqah gerakan, syuro >> agenda hari ini, insya Allah :)

Bismillaah... :)